Poles Teraso di Jakarta Barat. Teraso menjadi salah satu material bangunan yang cukup populer. Tidak saja hanya menjadi penutup lantai, teraso banyak juga digunakan sebagai furnitur yang menambah keestetikan interior rumah. Meski begitu, anda yang masih memilah-milah material lantai harus mengetahui plus minus lantai teraso menurut tukang poles Teraso di Jakarta Barat ini.

Kelebihan Material Teraso Menurut Tukang Poles Teraso di Jakarta Barat

Teraso merupakan material penutup lantai yang memiliki tampilan menarik. Berbeda dari marmer atau granit yang coraknya asli dari alam, teraso ini dibentuk oleh manusia. Para pengrajin membuatnya dari campuran pasir dan semen, yang kemudian di permukaannya diberikan pecahan-pecahan  kaca atau marmer agar memiliki warna yang menarik.

Nah, lalu apa kelebihan dari Teraso ini?

Tahan Goresan

Teraso memiliki 2 jenis pilihan, ada yang halus dan ada yang kasar. Teraso halus biasa cocok dipakai di dalam ruangan. Ruangan umumnya memiliki banyak perabotan yang besar dengan bobot yang berat. Untuk mengatur peletakannya biasanya harus menggeser-geser dan bisa mengakibatkan goresan pada lantai. Dengan teraso ini, lantai anda bisa lebih awet karena lebih tahan goresan.

Memiliki Ketahanan Menopang Berat

Furnitur dalam rumah seperti lemari, meja, mesin cuci dan lainnya memiliki berat yang harus dipertimbangkan dengan kondisi lantai rumah. Teraso yang terbuat dari campuran semen dan pasir ini menurut tukang poles teraso di Kembangan Jakarta Barat mampu menahan benda-benda berat dalam rumah.

Anti Licin

Untuk anda yang cukup sensitif dengan kelicinan, anda bisa memilih lantai teraso kasar sebagai material lantai anda. Biasanya  menurut tukang poles teraso di Kebon Jeruk Jakarta Barat, orang-orang menggunakannya untuk kamar mandi, teras dan lain sebagainya karena didesain kasar dan tidak mengkilap.

Coraknya Beragam

Seperti yang diterangkan oleh tukang poles teraso di Wijaya Kusuma Jakarta Barat bahwa teraso ini dibuat sedemikian rupa, bahkan pembelinya bisa memesan corak apa yang dia mau untuk lantainya. Teraso sendiri memiliki corak yang beragam, seperti salah satunya adalah corak mosaik.

Perawatan Mudah

Tukang poles teraso di Kalideres Jakarta Barat menjelaskan bahwa sebenarnya perawatan teraso tidaklah sulit. Anda hanya harus rajin menyapunya untuk menghilangkan debu, dan mengepelnya seperti biasa agar noda-noda yang menempel hilang. Sedangkan biasanya, pemolesan diperlukan sewaktu-waktu ketika kilau teraso halus semakin pudar atau mengalami keretakan.

Kekurangan Teraso yang Patut Dipertimbangkan

Setelah memahami kelebihan yang menggiurkan di atas, jangan lupa untuk mempertimbangkan kekurangannya yang akan dijelaskan di bawah ini.

Harganya Cukup Menguras Kantong

Berdasarkan kualitas yang ditawarkan, pasti wajar jika material ini memiliki harga yang cukup menguras kantong. Apalagi jika anda menginginkan motif yang spesial yang membutuhkan waktu lebih untuk memprosesnya.

Pemasangannya Berbeda dari Lantai Biasa

Menurut pengalaman tukang poles teraso di Palmerah Jakarta Barat, pemasangan teraso ini harus dilakukan oleh ahlinya. Ada proses perekatan dan pengecoran yang cukup memakan waktu dan tidak bisa sembarangan sehingga sebaiknya menggunakan jasa ahlinya agar lantai lebih awet.

Pemasangan yang sembarangan bisa mengakibatkan teraso tidak menempel sempurna dan menjadikan lebih mudahnya lantai terlepas bahkan mengalami keretakan.

 

Jadi, itu dia plus minus lantai teraso menurut tukang poles teraso di Jakarta Barat. Pastikan untuk memikirkan matang-matang dengan budget yang cukup untuk memilih material. Semoga artikel di atas bisa memantapkan pilihan anda.